Welcome to my blog..... Thank's to visit...! Jangan lupa? tinggalkan komentar anda...

Minggu, 09 Mei 2010

SEMOGA... HARI DEPANMU LEBIH CERAH ANAK DIDIKKU..

Mungkin aku hanyalah salah satu diantara ribuan para pengabdi bangsa di negeri Indonesia Raya ini.. yach aku bangga kuabdikan diri ini sebagai pamong belajar di SKB Blora yang kubanggakan ini..
Dengan kepercayaan yang diberikan padaku, dalam sebuah wadah SKB ( Sanggar Kegiatan Belajar ) Blora ini kulangkahkan kaki dalam niat tuk bisa berikan yang terbaik dari segala kemampuanku tuk ikut andil bangun bangsa ini..
Berangkat dari segala keterbatasanku Kucoba terus belajar dan belajar untuk penuhi tugas dan tanggung jawab yang bagiku begitu mulia ini..
Mendidik generasi-generasi bangsa yang mungkin telah dipandang sebelah mata hingga mampu memberikan pencerahan ataupun harapan hidup yang lebih baik di hari depan.
Ternyata begitu banyak kenyataan-kenyataan yang ada di sekitar kita yang sebenarnya sangat timpang dengan segala gembar gembor kemakmuran di negeri ini. Ketidakmampuan atau kemiskinan masih terlalu banyak tuk disembunyikan.. hingga anak-anak bangsa inipun banyak yang tak mampu raih angan untuk mengenyam pendidikan yang layak..
Disini di UPTD SKB BLORA dengan program pendidikan kesetaraannya aku begitu berbangga ada dan menjadi bagian dalam pelayanan dan pengembangan potensi anak-anak bangsa yang telah dipandang sebelah mata, anak-anak bangsa yang terbuang, sisa-sisa atau apapun namanya yang memang harus diakui dengan segala kekurangan dan keterbatasannya.
Sesuai dengan konsep pendidikan kesetaraan pendidikan nonformal yakni penekanan penguasaan pengetahuan, ketrampilan fungsional, pengembangan sikap dan kepribadian peserta didik.. SKB BLORA selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk peserta didiknya yakni selain diajarkan pengetahuan umum juga diberikan begitu banyak kecakapan hidup ( life skill ) ataupun ketrampilan-ketrampilan sehingga peserta didik diharapkan mempunyai modal untuk menatap HARI DEPAN yang lebih baik..
Aku disini ingin mewujudkan tujuan mulia itu.. dengan segala kemampuanku kucoba berikan yang terbaik bagi peserta didikku. Hari demi hari selalu terpikirkan bagaimana cara berikan ketrampilan yang relevan, bermanfaat bagi peserta didikku sesuai potensi dan kebutuhan lokal kota BLORA ini.. SEMOGA NIAT, HARAPAN DAN USAHAKU DIKABULKAN TUK BISA WUJUDKAN IMPIAN ANAK-ANAKKU RAIH MASA DEPAN YANG CERAH.. AMIIENN..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

kami sadar masih banyak sekali kekurangan dalam pengeloaan blog ini, karena itu saran dan komentar sangat kami perlukan demi pengembangan blog ini selanjutnya. dan kami ucapkan beribu terima kasih bagi yang singgah dan meninggalkan komentar..